Alat XRD Untuk UPN Veteran Yogyakarta

2016-01-25 23:48:24 Warta Kampus

Seperti apa yang sudah dimuat dalam Bulletin Pertamina No. 4 yg terbit internal pada 25 Januari 2016 bahwa PT Pertamina (Persero) lewat program Corporate Social Responsibility-nya menyerahkan alat X-Ray Diffraction (XRD) kepada UPN Veteran Yogyakarta.

Alat XRD ini diserahkan oleh Sigit Rahardjo, Vice President Upstream Technology Center PT Pertamina (Persero) yang juga Alumni Teknik Geologi UPN Veteran Yogyakarta Angkatan Tahun 1981, kepada Rektor UPN Veteran Yogyakarta, Prof Sari Bahagiarti Kusumayudha (Alumni Teknik Geologi UPN Veteran Yogyakarta Angkatan 1975) pada 23 Desember 2015 lalu.


 

Prof Sari Bahagiarti Kusumayudha mengucapkan rasa syukurnya karena pada kondisi seperti sekarang, Pertamina masih memberikan perhatian kepada kampus yang telah beberapa kali menjadi mitra Pertamina dalam berbagai kegiatan penelitian. Alat XRD ini akan bermanfaat bagi pengembangan, penelitian, riset dan mungkin juga bisa diaplikasikan sebagai pengabdian kepada masyarakat di bidang pendidikan, demikian harapan dari Rektor UPN Veteran Yogyakarta. (WA)

 

Sumber Gambar: Bulletin Pertamina No. 04 Tahun LII, 25 Januari 2016

© 2015 - 2025 IAGEOUPN.OR.ID. All rights reserved.